Liburan adalah momen yang berharga untuk dinikmati dan diabadikan dalam foto. Namun, tidak semua orang bisa mendapatkan hasil jepretan yang memuaskan. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui tips travelling mendapatkan foto liburan yang bagus agar setiap gambar yang diambil bisa menjadi kenangan yang indah dan menarik.
Dalam perjalanan, pencahayaan, sudut pengambilan gambar, serta komposisi foto memainkan peran besar dalam menciptakan hasil yang estetis. Selain itu, memilih lokasi yang menarik, menggunakan perlengkapan yang tepat, serta sedikit kreativitas dapat membuat foto semakin unik.
Dengan mengikuti beberapa tips travelling mendapatkan foto liburan yang bagus
yang sederhana ini, maka bisa mendapatkan foto yang tidak hanya indah tetapi juga memiliki cerita di dalamnya.
1. Pahami dengan Settingan Kamera
Memahami dengan settingan kamera merupakan salah satu tips travelling mendapatkan foto liburan yang bagus. Mendapatkan foto berkualitas tinggi tidak selalu berarti harus memiliki kamera yang mahal. Kamera canggih pun tidak akan berguna jika kamu tidak memahami cara mengatur pengaturannya dengan benar.
Hasil yang seharusnya maksimal bisa saja menjadi kurang memuaskan hanya karena pengaturan yang kurang tepat. Oleh sebab itu, langkah pertama yang perlu dilakukan adalah memahami setiap fitur dan fungsi yang ada pada kameramu. Dengan begitu, akan lebih percaya diri dan nyaman dalam menggunakannya untuk menghasilkan foto terbaik.
2. Gunakan Lensa yang Sesuai
Memilih lensa yang sesuai adalah hal penting yang harus diperhatikan dalam fotografi perjalanan. Dalam dunia lensa, terdapat istilah aperture atau bukaan lensa. Ukuran aperture sangat mempengaruhi hasil akhir foto karena berfungsi mengatur jumlah cahaya yang masuk ke sensor kamera.
Semakin besar aperture, semakin mahal pula harga lensanya. Biasanya, lensa dengan aperture besar digunakan untuk mengambil gambar dari jarak jauh. Oleh karena itu, pilihlah lensa yang paling sesuai dengan jenis objek yang ingin kamu abadikan.
3. Pastikan Tangan Stabil dalam Memegang Kamera
Meskipun banyak kamera modern telah dilengkapi dengan fitur seperti image stabilizer, tetap saja kestabilan tangan saat memegang kamera menjadi faktor utama dalam menghasilkan foto yang tajam.
Kamera SLR yang cenderung berat dapat membuat tangan cepat lelah, terutama bagi pemula. Untuk mengatasinya, kamu bisa menggunakan alat bantu seperti tripod atau tongsis agar hasil foto lebih stabil. Selain itu, tongsis juga sangat berguna saat ingin mengambil selfie saat traveling.
4. Cari Cahaya yang Tepat
Tips travelling mendapatkan foto liburan yang bagus yang selanjutnya usahakan untuk mencari cahaya yang tepat. Memilih pencahayaan yang ideal sangat bergantung pada jenis foto yang ingin kamu hasilkan. Jika kamu ingin memotret seseorang, pastikan mereka tidak berdiri membelakangi sumber cahaya agar tidak terjadi efek backlight.
Sementara itu, untuk fotografi pemandangan, waktu terbaik adalah saat fajar atau setelah matahari terbenam, karena cahaya pada saat itu lebih lembut dan cocok untuk menangkap keindahan kota. Hindari pencahayaan yang berlebihan karena dapat mengurangi ketajaman dan detail foto.
5. Berkreasi dengan Berbagai Angle
Tips travelling mendapatkan foto liburan yang bagus yang terakhir dengan berkreasi dengan berbagai angle/posisi. Menggunakan berbagai sudut atau angle dalam fotografi dapat menghasilkan foto yang lebih menarik dan unik.
Saat mengambil selfie, cobalah beberapa angle berbeda untuk menemukan yang paling sesuai dengan latar belakang. Jika biasanya kamu mengambil foto dari posisi berdiri atau duduk, cobalah mengambil gambar dari sudut yang lebih rendah atau lebih tinggi untuk mendapatkan perspektif yang berbeda.
Mengabadikan momen liburan dengan foto yang indah bukanlah hal yang sulit jika menerapkan tips travelling mendapatkan foto liburan yang bagus. Dengan memperhatikan pencahayaan, komposisi, serta memilih sudut yang tepat, maka bisa mendapatkan hasil yang lebih menarik dan estetik.